Kamis, 13 Mei 2010

untitled

"Bukankah kaca mata yang telah usang seharusnya diganti dengan yang baru?..."
"Tapi bukan berarti, kaca mata yang telah usang itu harus dibuang bukan ?! kamu bisa menyimpannya di dalam kotaknya kembali."

Aku gak tahu apa yang harus ku tulis disini, terlalu sulit untuk mengungkapkannya. Tetapi lebih baik aku menulisnya dibandingkan aku menyimpannya didalam otak. Mengapa aku membicarakan kaca mata usang ?

heyyy..lihatlah disekeliling kita! Kamu pernah menemukan seseorang yang sangat mencintai oranglain walaupun orang yang dicintainya itu telah tiada? jikalau hanya sekedar pergi meninggalkan untuk bersama orang lain lagi itu akan lebih baik dibandingkan ditinggalkan untuk selamanya bukan ? Lihatlah orang itu, ia tidak mau berbicara, ia tidak mau keluar, dan ia tidak mau bergerak sama sekali. Ia bahkan menyatakan dirinya telah ikut mati bersama orang yang dicintainya? sungguh keadaan yang tidak wajar. Tetapi jika aku berada diposisinya, aku akan melakukan hal yang sama. Diam ditempat dan tak akan bergerak. Tidak ingin membuka hati walaupun orang-orang disekitar meyakinkan bahwa banyak yang rela memberikan cintanya.

(aku terdiam sejenak ...)

Tetapi tidakkah alangkah lebih baiknya kalo kita memandang ke depan ? Bukan menoleh ke masa lalu yang kelam! Masa lalu ialah dimana kita belajar untuk menjadi sesuatu hal yang baru didunia depan. Bukan berarti masa lalu itu harus dibuang jauh-jauh. Masa lalu itu bisa menjadi kenangan yang tersimpan dalam memori otak kita.

Tidakkah kita memperhatikan orang-orang disekitar yang rela menunggu dan menghibur agar kita bangkit ? tidakkah kita menyadari banyak orang yang masih menyayangi kita dan dapat memberikan hal baru dalm kehidupan kita ..

"Bukankah kaca mata yang telah usang seharusnya diganti dengan yang baru?..."
"Tapi bukan berarti, kaca mata yang telah usang itu harus dibuang bukan ?! kamu bisa menyimpannya di dalam kotaknya kembali."

Karena kaca mata usang itu pernah memberikan warna dalam kehidupan kita yang sebelumnya, dan kacamata baru akan memperlihatkan dunia yang lebih nyata dan jelas ..
=)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

terimakasih sudah mampir di blog saya :)